Berita

PEMDES TOSARI BERKOMITMEN KEMBALI DALAM PELUNASAN PEMBAYARAN PBB - P2 TAHUN 2020

(tosari.desa.id) - 11/02/2020 Dalam sosialisasi yang bertempat di Pendopo Kabupaten Kendal, dalam tema Sosialisasi Penyampaian SPPT PBB-P2 Tahun 2020 dan Pengundian Hadiah Lunas PBB - P2 Tahun 2019, Bagi Wajib Pajak yang dipimpin langsung oleh Bupati Kendal Dr. Mirna Anisa. Dalam kesempatan tersebut Bupati Kendal yang sering dipanggil Sinok Mirna, menyampaikan terimakasih kepada OPD terkait dan Kepala Desa seluruh Desa dan kelurahan di Kabupaten Kendal, yang dalam 3 tahun terakhir mampu meraih target yang di tetapkan Pemkab Kendal, dalam besaran Wajib Pajak PBB - P2. Pemkab kendal Kembali meraih target dalam tahun 2020 ini Pemkab Kendal juga merencanakan Kenaikan terget PBB - P2 yang semula 28 Milyar menjadi 33 Milyar. Harapanya Target tersebut kembali di lampaui dan kembali membantu dalam pembangunan yang ada di Kabupaten Kendal.
Kepala Desa Tosari Jumadi yang mendapat undangan dalam sosialisasi ini dalam hal ini diwakilkan oleh Sekdes, menyatakan berkomitmen kembali mampu menyelesaikan pembayaran PBB - P2, sesuai tepat waktu karena Pembayaran PBB adalah kewajiban dari semua warga di Kabupaten Kendal.
Kami berharap dengan lunasnya desa Tosari kali ini dapat merangsang desa desa yang ada di kecamatan brangsong khususnya dalam pelunasan PBB - P2 dapat melakukan pelunasan dan dapat berkontribusi dalam Pembangunan Kabupaten Kendal lebih maju. Aamiiin..

Share :

Cuaca Hari Ini

Sabtu, 23 November 2024 14:55
Hujan Sedang
33° C 33° C
Kelembapan. 72
Angin. 1.88